Launching Adhyaksa Farmel FC di Kejagung RI, Putra NTT jadi Pelatih

Launching Adhyaksa Farmel FC di Kejagung RI, Putra NTT jadi Pelatih

JAKARTA, PENATIMOR – Harapan akan bangkitnya kejayaan persepakbolaan Indonesia kembali hadir dengan launching Adhyaksa Farmel FC.

Lauching klub sepakbola ini dipimpin langsung oleh Jaksa Agung Muda (JAM) Intelijen, Amir Yanto di kantor Kejaksaan Agung (Kejagung) Republik Indonesia, Jakarta, Kamis (29/9/2022) pagi.

Ada yang menarik, karena klub yang semula hanya bernama Farmel FC dan berlaga di Liga 3 ini mendaulat Adnan Mahing yang adalah putra NTT sebagai salah satu pelatih.

Eko Setiawan sebagai pemilik klub sudah lama menyertakan Adnan Mahing yang asal Solor, Kabupaten Flores Timur itu untuk mengarsiteksi klubnya.

Launching Adhyaksa Farmel FC di Kejagung RI, Putra NTT jadi Pelatih

Adnan Mahing mengawali debut nya sebagai pesepakbola profesional pada Bonak FC yang merupakan salah satu klub sepakbola di Kota Kupang, dan ikut membela NTT di Pra PON tahun 1992 dan 1996.

Adnan kemudian hijrah ke Pulau Bali, Jawa dan Sumatera, dengan memperkuat beberapa klub ternama di tanah air pada Liga 1 dan Liga 2 seperti Persija Jakarta, Persijatim Jakarta Timur, Persikota Tangerang, PSP Pekanbaru, PS Jepara, Persegi Gianyar dan PS Merpati.

Dengan peluncuran Adhyaksa Farmel FC yang bermarkas di Tangerang itu, ada harapan bahkan keyakinan yang kuat, bahwa kejayaan persepakbolaan di tanah air akan terus berkembang.

Bergabungnya Adnan Mahing pada Adhyaksa Farmel FC ini juga sekaligus membuktikan bahwa NTT memiliki segudang pemain sepakbola profesional yang berkipra di kancah persepakbolaan nasional.

Lorens Fernandez, salah satu mantan pemain profesional asal NTT yang ikut andil membawa Adnan Mahing hingga merumput bersama di Persijatim Jakarta Timur, memberikan dukungan penuh kepada Adnan Mahing untuk dapat membawa Adhyaksa Farmel FC terus berkembang dan mampu bersaing dengan klub-klub lainnya di Indonesia, khususnya di Liga 3.

“Saya sangat dekat dan mengenal baik teman saya yang satu ini (Adnan Mahing). Dia salah satu pemain gelandang yang sangat luar biasa yang mempunyai jam terbang cukup tinggi dengan skill yang mumpuni. Tentunya saya sangat mendukung dia bersama Adhyaksa Farmel FC,” kata Lorens Fernandez yang akrab dipanggil No tersebut.

Untuk diketahui, launching Adhyaksa Farmel FC ini dihadiri sejumlah petinggi pada Kejagung RI, bersama seluruh pengurus, pelatih dan pemain.

Acara tersebut juga ditandai dengan pemotongan tumpeng. (nus)

error: Content is protected !!