Jelang Natal-Tahun Baru, Polda NTT Antisipasi Ancaman Terorisme

Jelang Natal-Tahun Baru, Polda NTT Antisipasi Ancaman Terorisme

Kupang, penatimor.com – Kapolda NTT Irjen Pol. Drs H. Hamidin mengatakan, ada beberapa tindak kejahatan yang perlu diantisipasi dalam perayaan Natal dan Tahun Baru.

“Pengamanan yang kita lakukan juga terhadap kemacetan lalu lintas. Kita buat posko lalu lintas, sehingga ada beberapa instansi terkait yang akan bergabung bersama, yaitu Jasa Raharja, Tim SAR daerah dan Dinas Perhubungan. Artinya, lalu lintas menjadi fokus kita, ini terkait lalu lintas darat,” kata Kapolda kepada wartawan di Mapolda NTT, Jumat (13/12).

Sedangkan untuk keamanan di laut, Kapolda sampaikan pihaknya akan mengamankan pelabuhan-pelabuhan, termasuk mengimbau secara maksimal agar jangan ada kapal ikan yang digunakan untuk mengangkut penumpang yang berlebihan.

“Hal ini yang menjadi antensi kita,” tandas Kapoda NTT.

Lebih lanjut jenderal bintang dua itu katakan, untuk kejahatan lainnya seperti terorisme, juga menjadi antisipasi Polda dan jajaran.

“Kita juga tidak mau daerah kita, gereja di jadikan sasaran terorisme,” tegas Kapolda.

“Untuk semua kejahatan yang ada di NTT akan kita cegah, maka kita lakukan juga Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat), Operasi Padang, dimana berbagai operasi yang kita lakukan dalam rangka cipta kondisi,” lanjut dia.

Ditambahkan Kapolda, apabila pihaknya sudah mampu menekan angka-angka kejahatan, maka dipastikan perayaan Natal dan Tahun Baru akan berjalan lancar dan aman.

Kapolda NTT juga berpesan kepada masyarakat agar pada momen perayaan Natal dan Tahun Baru digunakan untuk beribadah dan silaturahmi bersama keluarga.

“Jangan sampai kita terlalu eforia. Jika ingin mudik dari kota ke kampung, kalau gunakan kendaraan roda dua jangan berboncengan. Jangan sampai tiga orang. Kalau gunakan kapal laut seperti kapal ikan jangan dipaksakan melebihi muatan penumpang. Untuk yang tinggalkan rumah kosong, harus beritahu RT setempat untuk dilapor ke Babinkamtibmas agar dilakukan patroli untuk cegah hal-hal yang menimbulkan kejahatan,” tutup Kapolda. (wil)

error: Content is protected !!