Kupang, penatimor.com – Mengawali tugasnya sebagai Kapolda NTT, Irjen Lotharia Latif, terus bersilaturahmi dengan sejumlah pihak terkait.
Selain ke Gubernur NTT, Forkopimda dan tokoh agama, Kapolda juga bersilaturahmi dengan awak media desk Polda NTT.
Kapolda berkesempatan menjamu makan siang puluhan wartawan, Senin (14/9/2020).
Kapolda didampingi oleh Wakapolda Brigjen Ama Kliement Dwikorjanto, Kabid Humas Polda NTT Kombes Pol Johanes Bangun serta Karo Ops Polda NTT, Kombes Pol Ulami Sudjaja.
Kapolda pada kesempatan itu, mengatakan, keberhasilan Polri di NTT juga berkat dukungan pers.
“Peran Kamtibmas di wilayah hukum Polda NTT ini tidak akan berhasil tanpa dukungan teman-teman media,” kata Kapolda.
Jenderal bintang dua itu juga mengajak awak media agar bersama-sama menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polda NTT agar selalu dalam situasi aman dan kondusif.
“Apalagi dalam suasana pandemi Covid-19, agar bersama-sama bisa mengimbau kepada masyarakat agar selalu patuhi protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker,” kata Kapolda.
Untuk kegiatan pilkada 2020 yang dilaksanakan di 9 kabupaten di NTT, Kapolda tegaskan agar harus benar-benar mematuhi protokol kesehatan.
Sebab sudah ada petunjuk dan arahan langsung dari pemerintah pusat dan dari tingkat kementerian, bahwa seluruh rangkaian tahapan pilkada itu harus menjaga protokol kesehatan.
Dan sudah diberikan petunjuk dan arahan kepada para pihak terkait, baik di Komisi Pemilihan Umum (KPU) maupun calon pasangan yang akan maju, untuk menaati dan melaksanakan protokol kesehatan.
“Agar jangan sampai ada klaster pilkada karena pengerahan massa atau mengabaikan protokol kesehatan,” ujar mantan Kakorpolairud Barhakam Polri itu.
Harapannya, dalam pelaksanaan pilkada di 9 kabupaten tersebut, berjalan aman, lancar, sukses serta sehat. (wil)